Bismillah,
Puncak Penganugerahan Lomba Inovasi Daerah Lisik 2021
Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah memberikan Penganugerahan kepada Pemenang Lomba Inovasi Daerah Tahun 2021 dengan Tema “Lisik Membangun Tanoh Tembuni”, yang diselenggarakan oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Aceh Tengah dan Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia (LAN-RI).
Penganugerahan kepada masing-masing pemenang pada setiap kategorinya diserahkan langsung oleh Bupati Aceh Tengah Bapak Shabela Abubakar di Gedung Ummi Pendopo Bupati Aceh Tengah pada acara punca penganugerahan lomba inovasi lisik 2021
Alhamdulillah, Sekolah Sunnah An Najah mendapat penghargaan sebagai Juara ke dua pada kategori sekolah, penghargaan ini diterima langsung oleh Ketua Tim Inovasi Sekolah Sunnah An Najah, Muallimah Lisa Yusnita, S.Pd selaku Kepala Sekolah SD IT Sunnah An Najah Takengon.
Semoga inovasi Media Belajar Online Sekolah Sunnah An Najah ini dapat menjadi inovasi untuk kemajuan dunia pendidikan di Aceh Tengah dan menjadi solusi belajar daring, juga sebagai media dakwah sunnah. Aamiin