Bismillah.
اَلْعُلَمَاءُ وَرَثَةُ الْأَنْبِيَاءِ وَإِنَّ الْأَنْبِيَاءَ لَمْ يُوَرِّثُوْا دِيْنَارًا وَلَا دِرْهَامًا، وَلَكِنْ وَرَّثُوْا الْعِلْمَ، فَمَنْ أَخَذَهُ أَخَذَ بِحَظٍّ وَافِرٍ
“Para ulama adalah pewaris para nabi. Sesungguhnya para nabi tidak mewariskan dinar ataupun dirham, tetapi mewariskan ilmu. Maka dari itu, barang siapa mengambilnya, ia telah mengambil bagian yang cukup.” (HR. Abu Dawud, at-Tirmidzi, dan Ibnu Majah; dinyatakan shahih oleh asy-Syaikh al-Albani dalam Shahihul Jami’ no. 6297).
Penyambutan santri baru dan tahun ajaran baru adalah momen penting dalam kehidupan sekolah. Salah satu acara yang biasanya diselenggarakan untuk menyambut santri baru adalah Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS). MPLS bertujuan untuk membantu santri baru mengenal sekolah, teman sekelas, serta lingkungan sekolah secara umum.
Sekolah mengadakan kegiatan MPLS khusus untuk santri baru sesuai Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) Nomor 18 Tahun 2016 tentang Pengenalan Lingkungan Sekolah Bagi Siswa Baru, orientasi ini bertujuan untuk memperkenalkan santri baru pada lingkungan sekolah, fasilitas sekolah, guru kelas, dan beberapa tata tertib sekolah. Selain itu, orientasi ini juga menjadi wahana bagi santri baru untuk bertemu dengan teman sekelas dan membentuk hubungan awal.
Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) biasanya diadakan dalam beberapa hari pertama tahun ajaran baru. Kegiatan ini dirancang untuk memberikan pengenalan yang komprehensif kepada santri baru tentang lingkungan sekolah. Mengajak santri baru merasa menjadi bagian dari sekolah, memiliki rasa memiliki dan kekeluargaan sehingga proses belajar mengajar menjadi menyenangkan dan lebih menarik.
Sekolah Sunnah An-Najah menyambut santri baru tahun ajaran 2023/2024 tingkat TK dan SD, sebanyak 45 santri baru jenjang TK, dan 62 santri SD. untuk jenjang TK yang di bagi menjadi 2 kelas (TK A Khalid bin Walid dan TK A Zaid bin Haritshah), sedangkan untuk jenjang SD pada tahun ini bertambah 1 kelas baru menjadi 3 ruang untuk kelas 1 yang baru (1A, 1B dan 1C).
Adapun tujuan pelaksanaa kegiatan MPLS, santri baru dapat lebih mengenal lingkungan sekolah, kegiatan belajar tentang adab dan tauhid yang mana menjadi tujuan dan visi dan misi Sekolah Sunnah An-Najah adalah agar santri memiliki aqidah yang lurus sesuai manhaj salaf dan mampu membaca Al Qur’an dengan baik, memiliki hafalan hadist serta memiliki adab dan akhlak yang mulia. Semoga melakui kegiatan ini Allah jadikan anak-anak kita menjadi anak yang sholih dan sholihah dan Allah memberkahi semua kegiatan kita. Aamiin..